Setelah Melepas HRC, Begini Aktifitas Ken Roczen

- Sabtu, 10 Desember 2022 | 08:02 WIB

 

WARTECHNO.COM - Setelah Ken Roczen dan Honda HRC tidak ada kesepakatan untuk kontrak 2023, The # 94 bebas menguji beberapa mesin beberapa merek motor motocross. Ken Roczen  bebas mengiji performa Fire Power Parts Honda CRF450R, Kawasaki KX450, Suzuki RM-Z450, dan Yamaha YZ450F 2023 yang serba baru, serta motor listrik Stark Varg.

Intinya, Roczen ingin menguji motor pada platform 450cc yang berbeda sebelum membuat keputusan. Kini, pembalap asli Jerman itu akan mengikuti AMA Supercross dan Motocross dengan merek berbeda untuk pertama kalinya sejak Januari 2017.

Juara Motocross AMA Kelas 450 dua kali itu akan berkompetisi di HEP Motorsports Suzuki RM-Z450 pada tahun 2023. Roczen menguji HEP Suzuki RM-Z450 baru-baru ini dan merasa cocok dengan setingan dan nuansa mesinnya. Sekarang, Roczen kembali sebagai anggota RM-Army, karena dia akan melakukan debut AMA Supercross bersama tim pada 7 Januari. Tim baru Ken Roczen Bersama pabrikan berlogo “S”telah mengambil langkah besar dengan mengankat Larry Brooks sebagai manajer tim dan Progressive Insurance sebagai sponsor utama.  

Roczen mengklaim Kejuaraan Motocross AMA Pro 2016 di atas Soaring Eagle Casino/RCH Suzuki RM-Z450 milik Jimmy John dan kemudian pindah ke Honda HRC untuk musim 2017.

Editor: Munandar Nuch Arsih

Tags

Terkini

X